
Survey Lokasi Desa Peduli Pemilu dan Pemilihan 2022 oleh KPU Provinsi Sumatera Selatan
#TemanPemilih, Jumat 1 Juli 2022, (kab-musirawasutara.kpu.go.id)
KPU Musi Rawas Utara memfasilitasi kegiatan survey lokasi yang dilaksanakan KPU Provinsi Sumatera Selatan terkait Penentuan Lokus Desa Peduli Pemilu dan Pemilihan. Kegiatan ini dihadiri Anggota KPU Provinsi Sumatera Selatan Hendri Almawijaya, Kepala Bagian Teknis Penyelenggara dan Partisipasi Masyarakat Erland Evriansyah dan staf Subbag Tekmas KPU Provinsi Sumsel.
Kunjungan tersebut diterima dengan baik oleh Kepala Desa Maur Lama, Saad, bersama perangkat desa lain yang ikut serta dalam kegiatan ini.
Dalam sambutan pembukanya Anggota KPU Provinsi Sumsel Hendri Almawijaya mengapresiasi sambutan yang diberikan Pemerintah Desa Maur Lama. Kemudian Hendri menjelaskan tentang esensi dibalik pelaksanaan program Desa Peduli Pemilu dan Pemilihan dan mengapa Maur Lama diusulkan untuk menjadi Lokus pelaksanaan kegiatan.
Kemudian sambutan dilanjutkan dengan penjelasan teknis kegiatan oleh Kabag Tekmas KPU Provinsi Sumsel Erland Evriansyah. Erland menjelaskan tujuan utama kegiatan DP3 ini adalah untuk mencetak kader-kader yang diharapkan akan membawa spirit kepemiluan dan membantu perangkat desa dalam mensukseskan Pemilu dan Pemilihan yang akan dilaksanakan pada 2024 mendatang.
Kepala Desa Maur Lama Saad dalam sambutannya mengatakan harus ada keterbukaan dan sinergi antara penyelenggara dalam hal ini KPU dengan Pemerintah Desa yang harapannya adalah kualitas pemilu menjadi semakin baik
Ketua KPU Musi Rawas Utara Agus Mariyanto juga mengapresiasi antusiasme dari perangkat desa dalam menyampaikan aspirasinya kepada KPU terutama mengenai evaluasi perekrutan Badan AdHoc ditingkat Desa dan TPS.
Kegiatan ini dilanjutkan dengan meninjau lokasi yang akan digunakan sebagai tempat acara Resmi Desa Peduli Pemilu dan Pemilihan di Desa Maur Lama
HJ/KP